Tenaga kesehatan (Nakes) dari 5 organisasi profesi menggelar aksi damai di depan gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Senin (5/6/2023). Ribuan massa yang turun ke jalan terdiri dari Ikatan Apoteker Indonesia (IAI), Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), dan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) tersebut menyampaikan tuntutan yang salah satunya meminta pemerintah dan DPR untuk menghentikan pembahasan soal RUU Kesehatan.